Pesantren Sunan Drajat Lamongan

 
Fasilitas di Lembaga ini :
Nama FasilitasJumlah Nama FasilitasJumlah
MI/SD0 MTS/SMP2
MA/SMA2 Maly/Univ.0
Tahfidz1 Laboratorium1
Poli Kesehatan1 Koperasi1
Pesantren Sunan Drajat Lamongan

PROFIL

Pondok Pesantren Sunan Drajat didirikan pada tanggal 7 September 1977 di desa Banjarwati Kecamatan Paciran Kabupaten Lamongan oleh KH. Abdul Ghofur. Pondok pesantren ini terletak di Desa Banjaranyar yang termasuk dalam wilayah Kecamatan Paciran, terletak di daerah dekat pantai utara Kabupaten Lamongan, Provinsi Jawa Timur. Sedangkan letak desa tersebut dari Kabupaten Lamongan 35 km. Sukodadi (Telon Semelaran) belok ke kiri terus ke utara sampai di Desa Banjaranyar.

Pada awal didirikannya, Pondok pesantren Sunan Drajat merupakan sebuah lembaga yang metodologi pendidikan dan pengajaranya bersifat Salafi, dilihat dari tinjauan historis pesantren yang diawali dengan kegiatan pengajian kitab kuning sistem bandongan atau wetonan dan madrasah diniyah pada tahun 1976.

Seiring dengan perkembangan zaman, maka Pondok Pesantren Sunan Drajat mau tidak mau harus berbenah melakukan penyempurnaan-penyempurnaan, diantaranya dengan melakukan sistem pendidikan formal, penataan manajemen, menciptakan hubungan dengan dunia luar serta penyempurnaan perangkat, sarana dan prasarana penunjang pendidikan.

Kompleksitas sistem pengajaran dan pendidikan di Pondok Pesantren Sunan Drajat dapat kita lihat dari adanya berbagai ragam pendidikan dalam bermacam jenjang, baik bersifat umum, Kejuruan Dan Diniyah.

Pendidikan Kepesantrenan yang diselenggarakan di Pondok Pesantren Sunan Drajat diantaranya adalah mengkaji Kitab Kitab Kuning yang berorientasi
pada pendalaman ilmu-ilmu agama. Disini para santri juga diwajibkan mengikuti program penguasaan bahasa asing khususnya bahasa Arab dan Inggris, Program ini bernama LPBA (Lembaga Pengembangan Bahasa Asing).

Sedangkan untuk melatih santri membiasakan diri peka terhadap hal-hal yang berkembang dalam kehidupan Islam, pesantren mengadakan kegiatan diskusi ‘BAHTSUL MASAIL’, diskusi ini membahas berbagai permasalah umat. Hal ini Penting sebagai modal para santri kelak setelah kembali ke masyarakat.

Pondok Pesantren Sunan Drajat telah memiliki berbagai lembaga pendidikan baik formal maupun nonformal, seperti: TK Muslimat, MI Mu’awanah, MTs Sunan Drajat, SMP 2 Paciran, MA Ma’arif 7 Sunan Drajat, Madrasah Mu’allimin Mu’allimat, SMK NU 1 Sunan Drajat, SMK NU 2 Sunan Drajat, Sekolah Usaha Perikanan Menengah (SUPM), Madrasah Diniyah,Madrasatul Qur’an dan Instititut Pesantren Sunan Drajat Lamongan (INSUD).

Pondok pesantren Sunan Drajat Kini Memiliki Santri kurang Lebih 9000 orang dengan berbagai macam kondisi santri. Santri Pondok Pesantren Sunan Drajat juga berasal dari hampir semua kota besar di indonesia, mulai dari ujung Sumatera sampai Papua.
Pendiri dan Pengasuh 
KH. Abdul Ghofur

PENDIDIKAN

Pendidikan Formal
1. MTs Sunan Drajat.
2. SMP Negeri 2 Paciran
3. MMA Sunan Drajat
4. MA Ma'arif 7 Sunan Drajat
6. SMK Sunan Drajat
5. IPPSD

Pendidikan Non Formal
1. Madrasatul Qur'an
2. Madrasah Diniyah
3. Madin MMA
4. Pengajian Kitab Salaf
5. Pengajian Tadris

EKSTRAKURIKULER
Pesantren Sunan Drajat memiliki ekstrakurikuler yang bisa diikuti para santri di antaranya :
1. Tahfidzul Qur'an
2. Tahsin Qur'an
3. Kajian kitab kuning
3. Musik qosidah
4. Rebana
5. Teater
6. Pramuka
7. Basket
8. Voli
9. Sepakbola
10. Sepak takraw
11. Tenis meja
12. Badminton,
13. Beladiri
14. Komputer
12. Pengembangan bahasa asing,
13. PMR
14. Paskibra
15. Wirausaha: kerajinan kulit, tata boga, Berternak, Berkebun
 


Tadarus baca Al-Qur'an di pesantren Sunan Drajat


Pelatihan komputer di pesantren Sunan Drajat

FASILITAS
Pesantren Sunan Drajat memiliki fasilitas meliputi:
1. Gedung sekolah
2. Gedung kampus
3. Balai pengobatan
4 .Asrama santri putra dan putri
5. Asrama atau rumah guru/ustadz
6. Kantor agrobisnis
7. Tempat praktek agrobisnis
8. Kantor lembaga pengembangan bahasa Asing
9. Kantor pelayanan administrasi dan keuangan
10. Perpustakaan
11. Ruang komputer
12. Lab bahasa
13. Lab internet
14. Ruang teater
15. MCK
16. Koperasi
17. Dapur umum untuk para santri (putra dan putri)
18. Lapangan voIi, lapangan bulu tangkis, lapangan basket, dan
untuk pelaksanaan upacara
19. Masjid
20. Mushola
21. Auditorium
22. Lapangan indoor


Gedung pesantren di pesantren Sunan Drajat


Gedung MTs Sunan Drajat di pesantren Sunan Drajat

ALAMAT
Jl. Raden Qosim Banjaranyar Paciran Lamongan Jawa Timur
Kode Pos : 62264
Telepon    : Kantor Yayasan            (0322) 662-261     
                 Kantor Pondok Putra     (0322) 332-6799     
                 Kantor Pondok Putra     0858-5072-1411     
                 Kantor Pondok Putra     0823-3867-3449     
                 Kantor Pondok Putri     (0322) 663-622



Untuk informasi lebih lanjut dan mengenai pendaftaran silahkan hubungi melalui Website ini:  Pondok Pesantren Sunan Drajat Lamongan


Untuk berpartisipasi memperbarui informasi ini, silakan mengirim email ke redaksi@laduni.id

 

KUNJUNGI JUGA

 

 

 

Relasi Pesantren Lainnya