Surat Al-Lail (Malam)
21 Ayat • Surat ke 92 • Mekkah
بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ
Surah Al-Lail (bahasa Arab:الّيل, al-Layl, "Malam") adalah surah ke-92 dalam al-Qur'an. Surah ini terdiri atas 21 ayat, termasuk golongan surah Makkiyah, diturunkan sesudah Surah Al-A’la. Surat ini dinamai Al Lail (malam), diambil dari perkataan Al Lail yang terdapat pada ayat pertama surat ini.
-
وَالَّيْلِ اِذَا يَغْشٰىۙ (١)
1. Demi malam apabila menutupi (cahaya siang),
-
وَالنَّهَارِ اِذَا تَجَلّٰىۙ (٢)
2. dan siang apabila terang benderang,
-
وَمَا خَلَقَ الذَّكَرَ وَالْاُنْثٰىٓ ۙ (٣)
3. dan penciptaan laki-laki dan perempuan,
-
اِنَّ سَعْيَكُمْ لَشَتّٰىۗ (٤)
4. sesungguhnya usaha kamu memang berbeda-beda.
-
فَاَمَّا مَنْ اَعْطٰى وَاتَّقٰىۙ (٥)
5. Adapun orang yang memberikan (hartanya di jalan Allah) dan bertakwa,
-
وَصَدَّقَ بِالْحُسْنٰىۙ (٦)
6. dan membenarkan adanya pahala yang terbaik (syurga),
-
فَسَنُيَسِّرُهٗ لِلْيُسْرٰىۗ (٧)
7. maka Kami kelak akan menyiapkan baginya jalan yang mudah.
-
وَاَمَّا مَنْۢ بَخِلَ وَاسْتَغْنٰىۙ (٨)
8. Dan adapun orang-orang yang bakhil dan merasa dirinya cukup [1581],
[1581] Yang dimaksud dengan merasa dirinya cukup ialah tidak memerlukan lagi pertolongan Allah dan tidak bertakwa kepada-Nya. -
وَكَذَّبَ بِالْحُسْنٰىۙ (٩)
9. serta mendustakan pahala terbaik,
-
فَسَنُيَسِّرُهٗ لِلْعُسْرٰىۗ (١٠)
10. maka kelak Kami akan menyiapkan baginya (jalan) yang sukar.
-
وَمَا يُغْنِيْ عَنْهُ مَالُهٗٓ اِذَا تَرَدّٰىٓۙ (١١)
11. Dan hartanya tidak bermanfaat baginya apabila ia telah binasa.
-
اِنَّ عَلَيْنَا لَلْهُدٰىۖ (١٢)
12. Sesungguhnya kewajiban Kamilah memberi petunjuk,
-
وَاِنَّ لَنَا لَلْاٰخِرَةَ وَالْاُوْلٰىۗ (١٣)
13. dan sesungguhnya kepunyaan Kamilah akhirat dan dunia.
-
فَاَنْذَرْتُكُمْ نَارًا تَلَظّٰىۚ (١٤)
14. Maka, kami memperingatkan kamu dengan neraka yang menyala-nyala.
-
لَا يَصْلٰىهَآ اِلَّا الْاَشْقَىۙ (١٥)
15. Tidak ada yang masuk ke dalamnya kecuali orang yang paling celaka,
-
الَّذِيْ كَذَّبَ وَتَوَلّٰىۗ (١٦)
16. yang mendustakan (kebenaran) dan berpaling (dari iman).
-
وَسَيُجَنَّبُهَا الْاَتْقَىۙ (١٧)
17. Dan kelak akan dijauhkan orang yang paling takwa dari neraka itu,
-
الَّذِيْ يُؤْتِيْ مَالَهٗ يَتَزَكّٰىۚ (١٨)
18. yang menafkahkan hartanya (di jalan Allah) untuk membersihkannya,
-
وَمَا لِاَحَدٍ عِنْدَهٗ مِنْ نِّعْمَةٍ تُجْزٰىٓۙ (١٩)
19. padahal tidak ada seseorangpun memberikan suatu nimat kepadanya yang harus dibalasnya,
-
اِلَّا ابْتِغَاۤءَ وَجْهِ رَبِّهِ الْاَعْلٰىۚ (٢٠)
20. tetapi (dia memberikan itu semata-mata) karena mencari keridhaan Tuhannya yang Maha TInggi.
-
وَلَسَوْفَ يَرْضٰى ࣖ (٢١)
21. Dan kelak dia benar-benar mendapat kepuasan.