Jangan Berlaku Keji

  1. Hadis:

    عَلَيْكِ بِالرِّفْقِ وَإِيَّاكِ وَالْعُنْفَ وَالْفُحْشَ

    Artinya:
    "Hendaklah kamu berhati lembut, berhati-hatilah Dari sifat ganas dan keji!"

    Asbabul Wurud:
    Karena Nabi terkadang melihat perilaku sahabat termasuk Aisyah bertindak kasar.

    Periwayat:
    Bukhari di dalam kitab "Al-Adabul Mufarrad" Dari Aisyah. Telah tersiar pula Hadis-Hadis yang serupa seperti yang telah Diriwayatkan oleh Bukhari dan Muslim Dari Aisyah dengan menyebut­kan "sababul wurud"-nya, dalam Hadis: "Sesungguhnya Allah men­cintai kelembutan dalam semua urusan."