Akal Adalah Karunia yang Sangat Berharga

  1. Hadis:

    قَدْ أَفْلَحَ مَنْ رُزِقَ لُبًّا

    Artinya:
    "Sungguh berbahagialah orang yang dikaruniai akal sehat."

    Asbabul Wurud:
    Telah Dijelaskan di dalam Hadis No. 321 juz 1.

    Periwayat:
    Al-Baihaqi di dalam "As Syu'ub"Dari Qurah bin Syu'ab. Terdapat didalamnya isnad Sa'id ibnu Qasith yang tidak dikenal (majhal).


    Berbahagialah orang yang dikaruniai akal sehat sebab akal itu dapat mengerti mana yang baik dan mana yang buruk.