Perumpamaan yang tidak Menyempurnakan Rukuk

  1. Hadis:

    مَثَلُ الَّذِي لَا يُتِمُّ رُكُوعَهُ وَيَنْقُرُ فِي سُجُودِهِ مَثَلُ الْجَائِعِ يَأْكُلُ التَّمْرَةَ وَالتَّمْرَتَيْنِ وَلَا يُغْنِيَانِ عَنْهُ شَيْئًا

    Artinya:
    "Perumpamaan orang yang tidak menyempurnakan rukuknya (dalam shalat) dan menderam Ketika sujudnya seperti orang lapar memakan sebiji atau dua biji korma yang tidak mengenyangkan sedikitpun baginya."

    Asbabul Wurud:
    Sebagaimana tercantum dalam al JAmirul Kabir Dari Abu Abdullah al Asy'ary: "Rasulullah SAW. memperhatikan seseorang laki-laki sedang melaksanakan shalat yang tidak menyempurnakan rukuknya dan menderam Ketika sujudnya, maka Beliau menyuruhnya menyempurnakan rukuknya. Setelah itu Beliau bersabda: Seandainya ia meninggal dunia dengan keadaan shalat seperti ini berarti Dia meninggal dunia dalam keadaan tidak mengikuti (sunnah) agama Muhammad. kemudian Rasulullah SAW. bersabda: Perumpamaan orang yang tidak menyempurnakan rukuknya…. dan seterusnya." ditanyakan orang kepada Abdullah, siapakah yang mengabarkan kepadamu bahwa Hadis ini berasal Dari Rasulullah SAW? Dia menjawab: para komandan pasukan (Amirul ajnad), yaitu Khalid ibnu Walid, Amru ibnu 'Ash, Yazid ibnu Sufyan dan Syurahbil ibnu Hassanah. Semua mereka mendengar Hadis Dari Nabi SAW.

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN