Tafsir Hauqalah
-
Hadis:
لَا حَوْلَ عَنْ مَعْصِيَةِ اللهِ إِلَّا بِقُوَّةِ اللهِ وَلَا قُوَّةَ عَلَى طَاعَةِ اللهِ إِلَّا بِعَوْنِ اللهِArtinya:
"Tiada daya mendurhakai Allah kecuali dengan kekuatan-Nya, dan tiada kekuatan menaati Allah kecuali dengan pertolongan Allah."Asbabul Wurud:
Sebagaimana tercantum dalam "Al-Jami'ul Kabir" Dari Ibnu Mas'ud: "Rasulullah SAW bersabda: "Hai Muadz, apakah engkau tafsir Laa haula walaa quwata illaa billaahi (Tiada daya dan kekuatan melainkan dengan izin Allah) ?. Mu'adz menjawab: Allah dan Rasul-Nya yang lebih mengetahui. Maka Beliau menjelaskannya seperti bunyi Hadis di atas. kemudian Beliau memukulkan tangannya ke bahu Mu'adz dan bersabda: "Hai Mu'adz, demikianlah yang aku cintai Jibril memberitahukan kepadaku Dari Tuhan yang Maha Gagah. Adapun sanad Hadis ini "tidak apa-apa"(Laa ba'sa).