Mencari Jabatan

  1. Hadis:

    لَا خَيْرَ فِي الإِمَارَةِ لِرَجُلٍ مُسْلِمٍ

    Artinya:
    "Tiada kebaikan mencari jabatan dalam pekerjaan bagi seorang laki- laki Muslim."

    Asbabul Wurud:
    Seorang laki-laki berdiri dan mengeluh mengenai pekerja (karyawan) nya. Dia bertanya: "Wahai Rasulullah SAW, sesungguhnya kami mengambilnya karena masuk kota Makkah, yang antara kami dengan Dia ada perjanjian yang berlaku pada masa jahiliah. Maka Rasulullah SAW bersabda seperti bunyi Hadis di atas.

    Periwayat:
    Imam Ahmad Dari Thabrani Dari Ibnu Hibban ibnu Buh al Shudda'i R.A Al Haitsamy berkata: "dalam sanadnya terdapat Ibnu Luhai'ah, sedangkan sanad Hadis yang lainnya orang kepercayaan. Suyuthi menandai Hadis ini dengan Hassan."


    Hadis di atas melarang mencari jabatan (imaarah) dan menjelaskan tiada kebaikannya (dalam mencari-cari jabatan tersebut). Maka tiadalah patut seseorang mencari jabatan tersebut. Namun apabila bersungguh-sungguh bekerja dengan jabatan tersebut dan bagus hasilnya, tentu yang bersangkutan memperoleh pahala (ganjaran) yang banyak.