Jabatan itu Amanah
-
Hadis:
يَا أَبَا ذَرٍّ إِنَّكَ ضَعِيْفٌ وَإِنَّهَا أَمَانَةُ وَإِنَّهَا يَوْمَ الْقِيَامَةِ خِزْيٌ وَنَدَامَةٌ إِلَّا مَنْ أَخَذَهَا بِحَقِّهَا وَأَدَّى الَّذِي عَلَيْهِ فِيْهَاArtinya:
"Hai Abu Dzar, sesungguhnya engkau orang lemah, sedangkan (pekerjaan) itu suatu kepercayaan (amanah), dan sesungguhnya pada hari kiamat karena menyia-nyiakan amanah itu suatu kehinaan dan penyesalan kecuali Barang siapa yang mengambilnya dengan menjalankan haknya dan menunaikan sesuatu (kewajiban) yang terdapat dalam amanah itu."Asbabul Wurud:
Abu Dzar berkata: "Aku meminta kepada Rasulullah SAW, wahai Rasulullah SAW apakah tiada engkau dapat memberikan suatu pekerjaan (jabatan) ?."Beliau menjawab: "Hai Abu Dzar ?. dan seterusnya.", Hadis di atas.