Kemalangan itu Pada Tiga Tempat

  1. Hadis:

    إِنَّمَا الشُّؤْمُ فِي ثَلَاثَةٍ فِي الْفَرَسِ وَالْمَرْأَةِ وَالدَّارِ

    Artinya:
    Sesungguhnya kemalangan (nasib sial-pen) itu hanya lah terdapat pada tiga tempat, yaitu mengenai kuda (kendaraan), istri dan rumah.

    Asbabul Wurud:
    dalam Shahih Bukhari Dari Ibnu Umar disebutkan, bahwa para sahabat menyebut-nyebut soal kemalangan di depan Nabi SAW. Maka Beliau menjelaskan: ”Jika kemalangan itu menimpa sesuatu, maka ia ter­dapat pada tiga hal, yaitu: kuda, istri dan rumah." Demikian pula Bukhari meriwayatkan Dari Sahal ibnu Sa'ad R.A bahwa Rasulullah SAW bersabda: ”Jika kemalangan itu mengenai sesuatu, maka ia terdapat pada tiga hal, yaitu: kuda, istri dan rumah (maskan).”

    Periwayat:
    Bukhari, Abu Daud, dan Ibnu Majah Dari Ibnu Umar R.A


    Kemalangan di sini artinya sebagai lawan Dari nasib baik dan berkah. Kuda (kenderaan) yang sulit dikendalikan Ketika ia berlari kencang sehingga tidak dapat dimanfaatkan. Bila ditambatkan semata- mata untuk kebanggaan dan kesombongan. istri yang tidak beranak, panjang lisan (suka ngomel). Rumah yang sempit, atau bertetangga dengan orang-orang yang suka berbuat kejahatan dan mendurhakai Allah.