Gila Berbuat Maksiat

  1. Hadis:

    إنَّما المَجْنُوْنُ الْمُقِيْمُ عَلَى مَعْصِيَّةِ الله تَعَالَى

    Artinya:
    Sesungguhnya gila yang menetap (terus-menerus) itu adalah dalam mendurhakai Allah Ta'ala.

    Asbabul Wurud:
    Tercantum dalam "Al-Jami'ul Kabir" Dari Abu Hurairah, katanya: "Rasulullah SAW berjumpa dengan sekelompok orang. Beliau bertanya: "Kelompok apa ini?” Mereka menjawab: "Kelompok orang-orang gila.” Maka Rasulullah SAW bersabda: "Bukan kelompok orang-orang gila, melainkan mereka yang terkena musibah (penyakit). Sesungguhnya gila itu adalah yang tetap (terus-menerus) mendurhakai Allah.

    Periwayat:
    Ibnu 'Asakir Dari Tarikhnya Dari Abu Hurairah.