Kitab - Mujarobat Ad-Dairobi Kabiir

Didownload setiap hari mulai pukul 08:00 s/d 15:00 WIB
ID Kitab58
PengarangSyeikh Ahmad ad DaeirobiTahun Terbit Masehi/Hijriah-/-
PenerbitMaktabah At Tijariyyah al KubroFan/KategoriKedokteran
Download Kitab Download Informasi buku tersebut dapat diperoleh di :

MUJAROBAT AD – DAIROBI KABIR  Kitab yang menerangkan berbagai faedah dan keistimewaan ayat Al-Quran untuk pengobatan  dan kepentingan lainnya sesuai dengan cara yang ditentukan. Kitab ini merupakan karangan Syaikh Ahmad Ad Dairobi. Kitab yang membahas ilmu Thib atau kedokteran dan dikatakan juga ilmu hikmah.

Secara garis besar, kitab ini terdiri dari 36 pasal yang menjelaskan beragam faedah dan keistimewaan dari ayat Al-Qur’an beserta amalannya seperti faedah membaca basmallah dan surat fatihah. Bagi para santri kitab ini sudah tidak asing lagi di dengar, Beberapa pesantren menjadikannya pengajian rutin dan beberapa menjadikannya kajian setiap Ramadhan atau event lainnya.

Latar belakang penulisan kitab ini sebagaimana diungkap penulis dalam mukadimah berawal dari pengalaman pribadi saat mendapati penguasa bengis yang hendak merampas tanah pemukiman dan perkebunan subur di kampungnya. Di tengah rasa was-was warga sekampung meminta bantuan kepada Syaikh Ahmad ad-Dairobi yang kala itu memang dikenal sebagai ahli agama. Tak ayal, Syaikh ad-Dairobi berbekal beberapa ijazah hizib dan wirid dari gurunya, ia memanjatkan doa dan istigasah beserta masyarakat agar kampungnya terbebas dari segala marabahaya dan kezaliman.

Di samping itu Syaikh ad-Dairobi juga mengamalkan surah Yasin dan hizib shalawat lainnya yang berfungsi menaruh rasa iba pada diri seseorang. Apa yang terjadi? Ajaib! dengan wasilah doa dan istighasah itu, si penguasa bengis ini dengan alasan iba tidak jadi menginvansi daerah mereka. Malahan terjadi perjanjian damai, di mana, si penguasa bengis ini akan melindungi daerah mereka dari sasaran penguasa zalim lainnya. Dari situlah, timbul ikhtiar kuat menuliskan berbagai amalan, Do'a, wirid—yang dikumpulkan dari banyak riwayat ulama baik yang diterima langsung maupun dari kitab-kitab salaf muktabar—sebagai wasilah ilmu hikmah perlindungan dan pengobatan.

Menariknya, Syaikh Dairobi juga mencatat amalan yang bisa mengobati seluruh penyakit dan menangkal datangnya wabah virus. Diriwayatkan dari Rasulullah Saw. beliau bersabda “Di dalam al-Qur’an terdapat beberapa ayat, apabila dibaca tiap pagi dan sore hari, dapat menjadi sarana untuk mendapatkan kesembuhan dan perlindungan diri dengan izin Allah. Yakni bacalah secara berurutan QS. ar-Ra’d [13]: 31, lalu QS. Thaha [20]: 105-107, lalu QS. Al-Hasyr [59]: 21-24 dan QS. an-Naml [27]: 88, seraya menantang eksistensi penyakit.” Wallahu A’lam bis Shawab

“Dan sekiranya ada suatu bacaan (kitab suci) yang dengan bacaan itu gunung-gunung dapat digoncangkan atau bumi jadi terbelah atau oleh karenanya orang-orang yang sudah mati dapat berbicara, (tentulah Al-Qur’an itulah dia). Sebenarnya segala urusan itu adalah kepunyaan Allah. Maka tidakkah orang-orang yang beriman itu mengetahui bahwa seandainya Allah menghendaki (semua manusia beriman), tentu Allah memberi petunjuk kepada manusia semuanya.” (QS. ar-Ra’d [13]: 31)

Baik, itu tadi sekilas resensi dari kitab Mujarobat Ad-Dairobi Kabir, yang bisa kami bagikan. Semoga apa yang sudah dibagikan dan sampaikan bisa bermanfaat.

 

IDENTITAS KITAB:
Judul Kitab :  MUJAROBAT AD – DAIROBI KABIR (PDF)
Tebal           :   178 halaman (PDF)

 

Sumber: Kitab Islam Lengkap

 


Simak Video bermanfaat lainnya di kanal Youtube LADUNI.ID! Subscribe!