Pesantren Ar-Raudlatul Ilmiyah Kertosono
- by CoAdmin11-Budi
- 28.100 Views
- Selasa, 8 Oktober 2019
Nama Fasilitas | Jumlah | Nama Fasilitas | Jumlah |
---|---|---|---|
MI/SD | 1 | MTS/SMP | 1 |
MA/SMA | 1 | Maly/Univ. | 0 |
Tahfidz | 1 | Laboratorium | 2 |
Poli Kesehatan | 0 | Koperasi | 1 |
Profil
Pesantren Ar-Raudlatul Ilmiyah didirikan oleh K.H. Salim Akhyar pada tahun 1949. Merupakan pondok pesantren muda, bila dibandingkan dengan pondok pesantren salafiyah lainnya yang berada di Jawa Timur. Namun dengan kemudaan usia, membawa nuansa baru dengan semangat “muda” dalam kancah pergulatan pemikiran modern Islam Indonesia.
Pondok Pesantren YTP, memang berfaham modern (al-fikrah al-tajdidi) bukan faham tradisional (al-fikrah al-taqlidi), meskipun pendiri Pondok Pesantren Ar-Raudlatul Ilmiyah ini, memiliki “sanad” keilmuan dengan silsilah keilmuan Ahl al-Sunnah wa al-Jama’ah, karena beliau adalah santri langsung dari Hadlratus Syaikh K.H. Hasyim Asy’ari, pendiri Pondok Pesantren Tebuireng dan Pendiri Jam’iyah Nahdlatul Ulama’ yang beraliran “tradisionalis”.
Belajar tidak hanya cukup di Tanah Jawi, Yai Salim bak seperti Ibn Batutah, melanglang buana melalui jalur darat dan laut, mulai dari Tumasik (Singapura), Malaysia, Siam (Thailand), Burma, Bangladesh, terus ke India, Pakistan, Iran hingga ke Saudi Arabia untuk belajar di sana. Merasa masih kurang, Yai Salim mencari ilmu ke Mesir hingga ke Sudan. Yai Salim pulang, membawa gagasan baru (fikrah al-tajdidi), bukan ajaran lama (fikrah al-qadim) seperti saat belajar di Pesantren Tebuireng.
Meskipun berfikrah modern, namun pembelajaran di Ponpes YTP, masih menggunakan materi pelajaran lama dalam hal “ilmu-ilmu alat” seperti Nahwu, sharaf, ushul fiqh, qawaidul fiqhiyyah, balaghah dan lainnya, tetap diajarkan sebagai ciri khas pondok pesantren. Oleh sebab itu, lulusan Pesantren YTP Kertosono, memilki skill dan lancar dalam membaca kitab kuning atau kitab gundul, buku berbahasa Arab yang tidak ada harakatnya.
UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN
Relasi Pesantren Lainnya
-
Belum ada pesantren yang berelasi dengan pesantren ini.
Memuat Komentar ...