Menapak Tilas dan Berdo'a di Makam Syarifah Maryam
Makam Syarifah Maryam berada dalam Kompleks Makam Keramat Pulau Tukung yang berada di Jl. Yos Sudarso, Prapatan, Kecamatan Balikpapan Kota, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur. Merupakan salah satu makam di Balikpapan yang dikenal sebagai makam keramat oleh beberapa masyarakat. Peziarah yang datang ke makam yang dikenal keramat ini, tidak hanya berasal dari Balikpapan namun juga dari luar Balikpapan. Bagi mereka yang mengerti, mereka datang untuk ber-tawassul (salah satu cara berdoa kepada Allah) agar hajat-hajat mereka dikabulkan dan mengharapkan keberkahan (istilah syariat : tabarruk).
Makam tersebut merupakan makam seorang ulama perempuan yang masih termasuk dzurriyyah Nabi Muhammad SAW bernama Syarifah Maryam. Penjaga makam bernama Hajjah Mastia, setelah sebelumnya dijaga oleh almarhum Habib Gasim bin Haji Ungkuk. Dulunya makam tersebut berada di tengah laut, namun kemudian di pindah ke daratan karena diperlukan untuk pembangunan pelabuhan.
Memuat Komentar ...