MA Al Anwar Rembang

Klaim Pengelola Lembaga Kirim Pesan ke Pengelola Lembaga Daftar Sebagai Alumni
 
MA Al Anwar Rembang

PROFIL

MA Al Anwar didirikan pada tahun 2006 atas asas dari KH. Maimun Zubair . Didirikannya MA Al Anwar yang berbasis pondok pesantren ini lantaran sebagai penerus dari jenjang sebelumnya yakni MTs. Pada awal berdirinya MA Al Anwar hanya memiliki 2 ruang kelas. Satu kelas untuk putra dan satu lagi untuk putri dengan jurusan IPA. Kepala madrasah pertama adalah beliau KH. Wafi Maimoen dengan menerapkan sistem sekolah full day dimana santri masuk pukul 07.00 wib dan pulang pada pukul 16.30 wib.

Seiring berjalanannya waktu MA Al Anwar mengalami perkembangan yang cukup pesat dari berbagai bidang. Pada bidang kurikulum MA Al Anwar telah mengacu pada ketetapan dari Kementerian Agama dengan kurikulum tambahan dari madrasah. Pada bidang sarana prasarana MA Al Anwar memiliki beberapa bangunan baru dan jumlah rombongan belajarnya kini telah mencapai 36 kelas. Tahun ajaran 2017-2018 MA Al Anwar telah membuka jurusan baru yakni jurusan Bahasa dengan tujuan untuk melengkapi jurusan lain yang sudah terlebih dahulu ada yakni IPA, AGAMA, dan IPS.

Baca: Pesantren Al-Anwar Sarang Rembang

FASILITAS

  1. Laboratorium Komputer
  2. Laboratorium IPA
  3. Laboratorium Bahasa
  4. Laboratorium PAI
  5. Perpustakaan
  6. Lapangan Olahraga
  7. Mushola
  8. Pondok Pesantren

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN

 

Alumni MA Al Anwar Rembang

  • M. Ruziqo Bialfi Sanaya M. Ruziqo Bialfi Sanaya

 

Pertanyaan Pengunjung

  • Belum ada pertanyaan untuk lembaga ini.