Bantu UKM, Facebook Luncurkan Laju Digital di 15 Kota di Indonesia
LADUNI.ID,Jakarta-Tak mau kalah dengan Google yang sebelumnya sudah menggandeng ribuan pengusaha UKM, kali ini Facebook juga meluncurkan program bernama Laju Digital. Program ini merupakan sebuah kampanye yang bertujuan untuk membantu Usaha Kecil dan Menengah (UKM) serta komunitas di Indonesia untuk meraih kesuksesan di era digital.
Kepala Kebijakan Publik Facebook Indonesia Ruben Hatari menjelaskan bahwa Facebook akan terus berkomitmen membangun komunitas dan mengembangkan digital.
"Laju Digital ini adalah sesi pelatihan dan workshop bagi para UKM untuk meningkatkan keterampilan digital mereka," kata Ruben di Jakarta Pusat,
Ruben menjelaskan program Laju Digital digelar Facebook atas dasar survei yang dilakukan Centre for Strategic and International Studies (CSIS) yang menyatakan bahwa masyarakat yang melek digital hanya terbatas pada daerah Jawa, Sumatera dan Bali. Di luar itu masih banyak wilayah yang belum memahami digital, khususnya di daerah timur. Menurut Ruben Facebook, menyadari sebagian besar masyarakat Indonesia khususnya di daerah terpencil masih belum memahami penggunaan teknologi karena kurangnya informasi dan sarana yang memadai. Faktor tersebut menjadi tantangan besar bagi masyarakat dan pelaku UKM di Indonesia dalam meningkatkan keterampilan digital mereka.
"Facebook sudah berdiri selama 14 tahun, dengan pengguna aktif 2 miliar di seluruh dunia. Saya beruntung bisa melihat pemerintah dan masyarakat sipil bisa menggunakan inovasi teknologi. Pengguna aktif ada 115 juta per bulan, ada sebanyak 143 juta di awal 2018, 80 persen pengguna internet Indonesia memakai Facebook dan lebih dari 80 persen membuka platform Facebook pakai samartphone," tambahnya.
Memuat Komentar ...