MK Indonesia Diundang dalam Acara 6th Summers School di Turki 

 
MK Indonesia Diundang dalam Acara 6th Summers School di Turki 

LADUNI.ID,TURKI - Mahkamah Konstitusi RI diundang dalam acara dalam  6th Summers School yang diselenggarakan pada 16-22 September 2018 di Ankara dan Konya, Turki. MK Indonesia mengirimkan delegasi yang terdiri dari Kepala Bagian Hubungan Masyarakat dan Kerja Sama Dalam Negeri Fajar Laksono beserta beberapa staf Kepaniteraan MK.  

Summers School merupakan agenda tahunan MK Turki dalam kapasitas sebagai Sekretariat Permananen Asosiasi MK se-Asia (AACC) untuk bidang peningkatan sumber daya manusia. Selain Indonesia, MK Turki juga mengundang 16 negara lain untuk menjadi bagian dari kegiatan tersebut. Yaitu delegasi peradilan konstitusi dari Albania, Azerbaijan, Bulgaria, Georgia, Kyrgyzstan, Kosovo, Kazakhstan, Siprus Utara, Ukraine, Thailand, Palestina, Tajikistan, Mongolia, Thailand, Montenegro, dan Korea.

Kegiatan dibuka secara resmi di Gedung MK Turki di Ankara pada Senin (17/9) pagi. Dalam sambutan di acara pembukaan, Presiden MK Turki Zuhtu Arslan, menyampaikan alasan  dipilihnya tema  the rights to liberty and security. Pengalaman MK Turki menangani perkara dugaan pelanggaran atas the rights to liberty and security bukan hanya penting untuk disampaikan, tetapi juga penting bagi Turki untuk memperoleh wawasan perihal yang sama dari praktik di negara lain.

Dalam sesi presentasi kegiatan tersebut, dihadirkan pembicara, baik dari kalangan akademisi maupun dari MK Turki sendiri untuk membagikan pandangan dan soal-soal yang berkaitan dengan the rights to liberty and security. Masing-masing delegasi kemudian menyampaikan pengalaman masing-masing lembaga dalam memberikan perlindungan serta jaminan terhadap the rights to liberty and security. 

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN

 

 

Tags