Konsep Dakwah Era Globalisasi
LADUNI.ID, KOLOM- Dalam menginformasikan nilai-nilai yang terkandung dalam Al-Qur’an dan Sunnah Rasul, da’i menduduki posisi penting untuk menuju dakwah yang komunikatif. Dakwah yang komunikatif juga tidak akan terjadi, bila tidak adanya unsur mad’u (penerima pesan). Pesan yang disampaikan da’i tidak akan menimbulkan efek apabila pesan tersebut tidak ada yang menanggapi. Untuk menyukseskan proses komunikasi atau dakwah perlu diperhatikan faktor-faktor yang berkaitan dengan sistem komunikasi atau dakwah itu sendiri dan dalam situasi yang bagaimana komunikasi itu berlangsung.
Faktor-faktor dasar itu dapat dirumuskan dalam beberapa poin,diantaranya: pertama, setiap situasi komunikasi mempunyai keunikan,Kunci sukses komunikasi adalah umpan balik, kedua, komunikasi bersimuka adalah untuk komunikasi yang paling efektif. Ketiga, etiap pesan komunikasi mengandung unsur informasi sekaligus emosi. Keempat, Kata adalah lambang untuk mengekspresikan pikiran atau perasaan. Kelima, semakin banyak orang yang terlibat, komunikasi semakin kompleks. Keenam, angguan yang terjadi dalam penyampaian pesan komunikasi, ketujuh, erbedaan persepsi mengganggu keefektifan sampainya pesan. Kedelapan, Orang berkomunikasi sesuai dengan situasi komunikasi yang diharapkan. Kesembilan, pabila jamaah tidak mempercayai kita, mereka tidak akan mengerti dan memahami kita. (Djamalul Abidin Ass,
Memuat Komentar ...