Kerja Cepat Tim NU Peduli di Palu Diapresiasi
LADUNI.ID,PALU - Gempa bumi berkekuatan 7.4 SR berdampak pada kerusakan berat di Kota Palu, Kabupaten Donggala dan Kabupaten Sigi. Ahmad Wahib dari Tim NU Peduli menyebutkan, untuk membantu penanganan darurat, pihaknya dari NU Peduli sudah mendirikan tenda pengungsian di lima titik dan menyalurkan logistik berupa sembako di tiga tempat pengungsian di Kota Palu.
“Untuk mendukung dan mempermudah koordinasi, Tim NU Peduli membentuk Pos Induk NU Peduli di Komplek Perumahan Tavanjuka Mas Blok EE No. 3, di Jl. Tawanduka Raya Kecamatan Tatana Kota Palu Sulawesi Tengah,” jelas Wahib dalam laman resmi NU Care
Menanggapi hal itu Asisten Gunernur Sulawesi Tengah, Bunga Elim Sumba mengapreasiasi kerja cepat tim NU dalam membantu masyarakat terdampak gempa dan tsunami di Sulawesi Tengah. Selin itu Ia juga mengucapkan terima kasih kepada Tim NU Peduli karena kepeduliannya tanpa pamrih dalam membantu warga yang jauh dari pantauan dan terpencil.
“Terima kasih untuk Tim NU atas kepeduliannya terhadap korban gempa dan tsunami di Sulawesi Tengah. Semoga sinergi ini terus terbangun dengan baik untuk meringankan beban warga terdampak bencana,” ungkap Eli saat meninjau Pos pengungsian NU Peduli di Palu Rabu, (3/10)
Sekadar diketahui diketahui berdasarkan Data BNPB menyebutkan total meninggal dunia 1.400 jiwa, dan warga yang mengungsi terdata 48.025 jiwa di 94 titik pengungsian. Sementara korban Hilang 29 jiwa, luka berat 185 jiwa dan ada kemungkinan terus bertambah
UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN
Kunjungi Juga
- Pasarkan Produk Anda dengan Membuka Toko di Marketplace Laduni.ID
- Profil Pesantren Terlengkap
- Cari Info Sekolah Islam?
- Mau Berdonasi ke Lembaga Non Formal?
- Siap Berangkat Ziarah? Simak Kumpulan Info Lokasi Ziarah ini
- Mencari Profil Ulama Panutan Anda?
- Kumpulan Tuntunan Ibadah Terlengkap
- Simak Artikel Keagamaan dan Artikel Umum Lainnya
- Ingin Mempelajari Nahdlatul Ulama? Silakan
- Pahami Islam Nusantara
- Kisah-kisah Hikmah Terbaik
- Lebih Bersemangat dengan Membaca Artikel Motivasi
- Simak Konsultasi Psikologi dan Keluarga
- Simak Kabar Santri Goes to Papua
Memuat Komentar ...