Keistimewaan Hari Jum'at
LADUNI.ID - Imam As-Suyuthi menulis sebuah kitab bernama Nurul Lum'ah, yang mencantumkan hadis-hadis yang dianjurkan untuk diamalkan di hari Jum'at. Beliau merangkum ada 101 kekhususan.
Namun hari ini masih bisa saya ikhtisarkan 65 bab dahulu.
1. Jumat sebagai hari raya (HR Ibnu Majah dan Thabrani)
2. Makruh berpuasa di hari Jum'at saja tanpa disambung dengan hari lain (HR Bukhari dan Muslim)
3. Makruh mengkhususkan malam Jum'at depan ibadah tertentu (HR Bukhari dan Muslim) namun ada riwayat Imam Malik menghidupkan malam Jum'at dengan ibadah.
4. Membaca Surat Alif Lam Mim Tanzil dan Ad-Dahr di shalat Subuh hari Jum'at (HR Bukhari dan Muslim)
5. Shalat Subuh berjamaah di hari Jum'at adalah shalat yang paling utama (HR Al-Baihaqi, Ath-Thabrani dan Al-Bazzar)
6. Shalat Jum'at
7. Shalat Jum'at seperti pahala haji bagi orang yang miskin (HR Al-Qudlai. Ada ulama yang menilai dlaif, ada pula yang menilai sebagai hadis palsu)
8. Mengeraskan bacaan shalat Jum'at
9. Membaca Surat Al-Jumuah dan Al-Munafiqun dalam shalat Jum'at (HR Muslim dan Ath-Thabrani)
10-11-12-13. Melakukan shalat Jum'at dengan 40 orang laki-laki berjamaah, di 1 kampung dengan izin pemerintah (HR Ad-Daraquthni)
14. Ancaman dari Nabi bagi yang tidak melakukan shalat Jum'at (HR Al-Hakim)
15. Hatinya tertutup bagi orang yang meninggalkan shalat Jum'at (HR Muslim)
Memuat Komentar ...