Pesantren Nurul Khairat Jadi Juara Baru Liga Santri 2018
LADUNI.ID, Solo - Tim Sepak Bola Pesantren Nurul Khairat asal Balikpapan Kalimantan Timur berhasil membawa pulang trofi Juara 1 Liga Santri Nusantara (LSN) 2018, pada partai final, tim yang mewakili Kalimantan I menaklukan utusan dari Jawa Barat I.
Hasil tersebut didapatkan tim asuhan pelatih Budiono setelah berhasil menekuk Tim asal region Jabar 1 Nurul Fajri Majalengka, dalam pertandingan yang digelar di Stadion Sriwedari Solo, Ahad (7/10) dengan skor 2-1.
Kedua tim memiliki banyak peluang, namun hingga hampir turun minum skor masih imbang 0-0. Petaka terjadi di waktu jelang berakhirnya babak pertama. Pelanggaran yang dilakukan pemain Nurul Fajri yang mengenakan kaos putih terhadap pemain Nurul Khairat di kotak penalti, membuat wasit menunjuk titik putih.
Suwandi yang menjadi eksekutor penalti, tanpa kesulitan berhasil menceploskan bola ke gawang lawan. 1-0 untuk keunggulan Nurul Khairat.
Di babak kedua, jual beli serangan kembali terjadi. Melalui sebuah skema serangan, pada menit ke-55, tendangan Rizky tak dapat dibendung kiper Sechansyah. 2-0 untuk keunggulan Nurul Khairat.
Kubu Nurul Fajri langsung merespon gol kedua ini. Tendangan jarak jauh Tri Sukma pada menit ke-63, mampu memperkecil ketertinggalan. Namun, hingga peluit akhir dibunyikan wasit, skor tak berubah.
Nurul Khairat juara! kemenangan yang diraih Nurul Khairat ini menjadi yang pertama bagi pesantren di luar Jawa. “Hasil yang membanggakan, selamat untuk Nurul Khairat dari Balikpapan Kalimantan Timur,” kata Gus Rozin, ketua umum LSN 2018 usai menyerahkan tropi pada juara.
UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN
Kunjungi Juga
- Pasarkan Produk Anda dengan Membuka Toko di Marketplace Laduni.ID
- Profil Pesantren Terlengkap
- Cari Info Sekolah Islam?
- Mau Berdonasi ke Lembaga Non Formal?
- Siap Berangkat Ziarah? Simak Kumpulan Info Lokasi Ziarah ini
- Mencari Profil Ulama Panutan Anda?
- Kumpulan Tuntunan Ibadah Terlengkap
- Simak Artikel Keagamaan dan Artikel Umum Lainnya
- Ingin Mempelajari Nahdlatul Ulama? Silakan
- Pahami Islam Nusantara
- Kisah-kisah Hikmah Terbaik
- Lebih Bersemangat dengan Membaca Artikel Motivasi
- Simak Konsultasi Psikologi dan Keluarga
- Simak Kabar Santri Goes to Papua
Memuat Komentar ...