Sambut Hari Santri Nasional 2018, IAA Yogyakarta Gelar Bedah Buku
LADUNI.ID, Yogyakarta - Ikatan Alumni Annuqayah (IAA) Cabang Yogyakarta menyelenggarakan bedah buku kumpulan puisi “Aku Bersaksi Tiada Perempuan Selain Engkau" karya Nizar qabbani, pada Kamis, (18/10/2018) di Kafe Basabasi. Acara bedah buku ini dihadiri oleh sekitar ratusan peserta.
Acara bedah buku yang diketuai oleh Amirullah ini merupakan pembukaan dari berbagai rangkaian acara memperingati Hari Santri IAA Jogjakarta. Rangkaian acara tersebut antara lain Pengajan Kitab kontemporer, kunjungan pondok Pesanren di Jogjakarta, Kemah santri, dan akan ditutup dengan Orasi-orasi Kebangsaan. Yang dikemas dengan tema dari santri damailah negeri.
Penerjemah buku, musyfiqur Rahman turut hadir sebagai narasumber dalam acara tersebut. Pembicara lain yang diundang adalah seorang pengamat Sastra Arab KH. M. Sholahuddin A. Warits, M.HUM dan penerjemah dan pegiat literasi arab, fazabinal Alim, S.HUM. dimoderatori oleh Rif’atul Azizah pengurus IAA cabang Yogyakarta.
Penerjemah memberi pengantar bahwa upaya penerjemahan diharapkan menjadi geliat tersendiri dalam memperkaya wawasan dan mendapatkan peluang besar dalam membangun wawasan dalam kesusastraan dunia.
selanjutnya menyiggung tentang berbagai tema puisi yang terangkum dalam buku tersebut, Musyfiq menyangka bahwa kebanyakan orang mengira puisi-puisi Nizar hanya terbatas pada tema romansa, padahal tema dalam karya-karya puisi tersebut ada yang mengisahkan tentang elegi dan peradaban bangsanya.
Memuat Komentar ...