UGM Juara Satu pada Ajang Kontes Robot Internasional di Korea
LADUNI.ID,YOGKARTA - Tim robot Mahasiswa Universitas Gadjah Mada Yogyakarta berhasil meraih juara pada International Robot Contest (IRC) 2018 di Korea Selatan, pada 11 hingga 13 Oktober lalu. Pada kompetisi tersebut, Gadjah Mada Robotic Team, meraih juara 1 untuk kategori Autonomous Curling dan juara 3 untuk Boxing.
Tim GMRT terdiri atas Ikrima Sabri (Fakultas Teknik), Tribagus Novandi Winantyo (Fakultas Teknik), Dini Nur Anisa (Fakultas Teknik), Muhammad Hadyan Akbar (Fakultas Teknik), Farchan Hakim Raswa (Fakultas MIPA) dan Arifandhi Nur Muhamad (Fakultas MIPA) dengan dosen pembimbing Wahyono, Ph.D.
Menurut Salah satu anggota Tim GMRT, Dini, IRC di Korea Selatan ini diikuti oleh 10 negara, seperti Korea Selatan, Jepang, Hongkong dan Taiwan. Persiapan pada kompetisi tersebut, imbuh Dini, sudah dilakukan sejak Juli 2018.
Dini menjelaskan kategori Curling dan Boxing pada kompetisi tersebut merupakan perlombaan menendang bola hockey sampai tepat sasaran. Sasaran berupa daerah lingkaran yang terbagi menjadi tiga zona. Jika bola ada di zona kuning maka akan mendapat 1 poin, zona hijau 3 poin, dan zona merah 5 poin. Jarak antara titik awal menendang dengan titik sasaran adalah 6 meter dan setiap robot diberi kesempatan menyentuh bola (termasuk menendang) sebanyak 5 kali.
“Curling ada 2 macam, yaitu RC dan autonomous. Setiap tim diberi kesempatan mengumpulkan poin sebanyak 4 kali trial dan setiap trial diberi waktu 100 detik. Setiap tim berlomba untuk meraih poin sebanyak mungkin,” papar Dini, Senin (22/10) sebagaimana dilansir laman resmi UGM
Memuat Komentar ...