Menristekdikti: Tahun 2018 Pemerintah Salurkan 368 Ribu Beasiswa
LADUNI.ID,JAKARTA - Tidak terasa jalannya pemerintahan Presiden Joko Widodo dan Jusuf Kalla sudah berjalan empat tahun. Banyak prestasi yang sudah ditorehkan, termasuk dalam bidang pendidikan.
Menteri Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti) M. Nasir mengatakan pada tahun 2014 lalu pemerintah hanya menyalurkan bea siswa kepada 196.408 mahasiswa yang secara ekonomi kurang beruntung. Namun lanjutnya pada Agustus 2018 ini, jumlah mahasiswa penerima kurang beruntung yang menerima beasiswa telah meningkat menjadi 302.764 orang.
“Ini terjadi pada kuartal 3 di tahun 2018. Nanti pada kuartal ke 4 ini akan terserap 368.961 beasiswa,” kata Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti) M. Nasir pada konperensi pers 4 Tahun Pemerintahan Jokowi-JK, di Aula Gedung III Kemensetneg, Jakarta, Selasa (23/10) sore sebagaimana dilansir laman resmi Seskab.go.id.
Nasir menjelaskan mengenai hasil pemberian beasiswa itu ada beberapa anak bidik misi mereka setelah lulus ternyata bisa bekerja di perusahaan PT PLN. Jabatan mereka adalah asisten analis hukum. Selain itu, ada juga yang dari Universitas Negeri Medan sekarang jadi dosen dan peneliti. Ada yang dari ITS Surabaya sekarang jadi surveyor di PT Biro Klasifikasi Indonesia.
Karena itu, Nasir memastikan, akan terus memperluas peningkatan akses bagi mahasiswa yang ekonominya kurang beruntung ke seluruh Indonesia agar mereka juga berkesempatan mengenyam pendidikan di perguruan tinggi negeri.
Memuat Komentar ...