Sosialisasi Kelembagaan IPNU Bali Hadirkan Yusuf Maulidin Sebagai Motivator Pelatihan Kepemimpinan
LADUNI.ID | BALI - Minggu siang (4/11/2018) PW IPNU Bali menggelar acara sosialisasi kelembagaan/keorganisasian IPNU Bali bagi kader-kader IPNU dan IPPNU kota Denpasar di Hope Cafe, Jl. Bedugul 10.
Acara yang dikemas santai ini menghadirkan Yusuf Maulidin C. Ht, C.T, C.Mt untuk menyampaikan motivasi dalam materi ‘Pelatihan Kepemimpinan’ kepada para kader yang hadir.
Setelah dibuka oleh MC dan pembacaan ayat suci Al Qu’an oleh seorang kader, acara diawali dengan laporan Ketua Panitya Rekan H. Noval Habib, lalu dilanjutkan oleh sambutan Ketua PW. IPNU Bali Rekan Rifqy Dery, dan sebagai sambutan terakhir dari H. Pudjianto selaku Ketua PCNU Kota Denpasar.
Pelatihan Kepemimpinan yang dilangsungkan dalam sesi kedua diikuti dengan penuh semangat oleh seluruh kader yang hadir.
Kegiatan sosialisasi ini sekaligus dirangkai dengan pembentukan struktur kepengurusan PC IPNU Kota Denpasar yang segera akan disahkan dalam waktu dekat atas permintaan Ketua PCNU Kota Denpasar, mengingat kebutuhan untuk menyediakan wadah bagi kreatifitas serta kegiatan para pelajar NU di Denpasar sudah sangat mendesak.
Sekitar 50 undangan siswa dari berbagai sekolah di Denpasar hadir dalam acara ini antara lain, SMA Harapan, MA Tawakkal, SMP Tawakkal, MA Al Muhajirin, MA Al Ma’ruf, Remaja Masjid Masjid Agung Sudirman, Remaja Masjid Nurul Iman, dan Remaja Masjid Al Amin Praja Raksaka.
Memuat Komentar ...