Peringati Hari Pahlawan, Banser Majalengka dan Cilacap Diharap Tidak Terpancing Fitnah
LADUNI.ID, Jakarta - Ansor dan Banser tidak absen dalam memperingati Momentum Hari Pahlawan 10 November. Di Majalengka, Jawa Barat, Ketua PAC GP Ansor Jatitujuh, Amin Halimi menegaskan kemerdekaan bukan saja milik para pejuang yang telah gugur, akan tetapi tetapi kita yang masih hidup harus mengisi kemerdekaan.
"Memperingati Hari Pahlawan kita jangan hanya berdiam saja atau berpangku tangan, tetapi harus bergerak menuju kebaikan umat," jelas Amin di Sekretariat PAC GP Ansor Kecamatan Jatitujuh, pada Sabtu (10/11) kemarin.
Menurutnya, peringatan Hari Pahlawan diharapkan dapat diambil hikmahnya oleh para pemuda dalam menghargai perjuangan para pendahulu dalam menjaga kemerdekaan. "Saatnya para pemuda saat ini untuk mengisi dengan hal yang positif," tegasnya.
Pada hari yang sama, tepatnya di Cilacap, Jawa Tengah, apel Hari Pahlawan dihadiri seribu ima ratus anggota Banser. Kegiatan dilangsungkan bersamaan dengan peringatan Maulid Nabi Mumammad Saw oleh Kasatkorcab Banser dan PC GP Ansor Kabupaten Cilacap di Lapangan Krida Nusantara Kecamatan Cilacap Utara.
Menurut Pembina apel Gus Nuril Arifin yang berasal dari Semarang, seluruh anggota Banser bisa melihat perjuangan para pejuang bangsa yang gigih membela kemerdekaan NKRI ini yang di pelopori oleh Resolusi Jihad Mbah Hasyim Asy’ari, sehingga kemerdekaan NKRI ini masih bisa dipertahankan.
"Negara Indonesia dibuat dengan kesepakatan bersama sebagai negara Kesatuan Republik Indonseia bukan sebagai negara atas nama kelompok tertentu. Dalam konteks sekarang ini untuk anggota banser untuk bisa bangkit dan bisa berjihad dalam jihadul akbar dalam mempertahankan kemerdekaan NKRI," terang Gus Nuril pada peserta apel yang hadir.
Memuat Komentar ...