Humor Pancasila di Mata NU dan Muhammadiyah

 
Humor Pancasila di Mata NU dan Muhammadiyah

LADUNI.ID, Jakarta - Ini salah satu guyonan Gus Dur, Allah Yarham, yang terkenal. Suatu ketika, Nanto (Ketum baru PP Pemuda Muhammadiyah) bertanya pada Gus Dur, “Gus, bagaimana pandangan Islam tentang Indonesia yang memilih bentuk negara Pancasila, bukan negara Islam?”

“Menurut siapa dulu, NU atau Muhammadiyah?” jawab Gus Dur.

“NU, deh Gus,” kata Nanto.

“Hukumnya boleh. Karena bentuk negara itu hanya wasilah, perantara. Bukan ghayah, tujuan.” Jawab Gus Dur.

“Kalau menurut Muhammadiyah?” tanya Nanto lagi.

“Sama,” jawab Gus Dur singkat.

Nanto melanjutkan pertanyaan berikutnya, “Kalau melawan Pancasila, boleh tidak Gus? Kan bukan Al-Qur’an?”

“Menurut NU atau Muhammadiyah?” jawab Gus Dur.

“Muhammadiyah, coba,” kata Nanto.

“Tidak boleh. Pancasila itu bagian dari kesepakatan, perjanjian. Islam mengecam keras perusak janji,” jawab Gus Dur.

“Kalau menurut NU?” Tanya Nanto.

“Sama,” jawab Gusdur.

Sampai di sini, Nanto mulai senewen. Dia merasa dikerjain oleh Gus Dur. Jawaban menurut NU dan Muhammadiyah kok selalu sama.

"Anda gimana sih, Gus. Kalau memang pandangan NU dan Muhammadiyah sama, ngapain disuruh milih menurut NU atau Muhammadiyah?" Tanya Nanto.

“Ya... kita harus dudukkan perkara pemikiran organisasi para ulama itu dengan benar, Mas. Nggak boleh serampangan,” jawab Gus Dur.

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN