Awas, Ini Kebiasaan Tidur Bisa Merusak Kulit
LADUNI.ID, EDUKASI- Waktu tidur merupakan saat yang tepat bagi tubuh beristirahat secara utuh. Begitupun dengan kulit manusia, saat-saat tidur menjadi momen bagi kulit beristirahat dan bernafas secara maksimal.
Selain waktu tidur yang cukup, kulit juga butuh berbagai perawatan lain di malam hari. Mulai dari membersihkan sisa makeup hingga mengaplikasikan serum wajah.
Namun perawatan malam sebelum tidur yang Anda lakukan tersebut dapat berakhir sia-sia jika Anda sering melakukan kebiasaan-kebiasaan saat tidur yang dapat merusak kulit.
Kira-kira apa saja kebiasaan tidur yang dapat merusak kulit? Berikut ulasan kumparan STYLE rangkum:
1. Tidur di satu sisi
Tahukah Anda kebiasaan tidur miring di satu sisi dapat menimbulkan kerutan di wajah? Seperti ditulis Bustle, hal ini disampaikan oleh seorang dokter kulit.
"Orang yang hanya tidur di satu sisi akan mendapatkan garis linier yang terbentuk dari garis rambut menuju ke area rahang," ujar dokter kulit Dr. Ava Shamban kepada Bustle.
Garis linear tersebut jika dibiarkan begitu saja, lama kelamaan akan menimbulkan kerutan di wajah akibat posisi tidur yang tak berubah.
2. Tidur di ruangan panas
Tidur di ruangan bersuhu panas tentu membuat tidur tak nyaman. Tak heran keringat pun bercucuran ke seluruh tubuh.
Namun tahukah Anda kondisi tersebut juga ternyata tak baik bagi kulit?
Memuat Komentar ...