Jokowi Ingatkan Para Menteri Agar Masukkan Program Pembangunan SDM
LADUNI.ID,JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali mengingatkan, bahwa mulai tahun 2019 pemerintah memprioritaskan pada program pembangunan sumber daya manusia (SDM) secara besar-besaran. Karena itu Jokowi mengingatkan kepada para semua Menteri agar memasukkan program pembangunan SDM itu sebanyak-banyaknya di Kementerian dan Lembaga.
“Untuk itu saya minta semua menteri, rencana kerjanya memasukkan program ini sebanyak-banyaknya di semua Kementerian dan Lembaga (K/L) mengenai pembangunan sumber daya manusia,” kata Presiden Jokowi saat menyampaikan pengantar pada Sidang Kabinet Paripurna, di Istana Negara, Jakarta, Rabu (5/12)
Misalnya Presiden Jokowi mencontohkan di Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker), meminta agar di bulan Januari nanti sudah mulai membangun 1000 Balai Latihan Kerja (BLK) di pondok-pondok pesantren.
Kemudian mungkin untuk kementerian-kementerian yang lain yang berkaitan misalnya di kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Presiden menunjuk program sertifikasi untuk tenaga-tenaga teknik yang ada di lapangan.
“Saya kira itu sesuatu yang bisa dimulai lebih awal mungkin,” ujar Presiden Jokowi
Jokowi juga mengatakan hal yang sama bisa juga dilakukan misalnya Kementerian Pertanian agar Ratusan Anggota Petugas Penyuluh Lapangan bisa ditraining ke luar.
Apalagi, lanjut Jokowi, hubungan di Kementerian Pertanian dengan Taiwan juga bagus. Ia menilai, Taiwan dari sisi pertanian juga baik, sehingga nanti di pertengahan tahun bisa evaluasi secara cepat mana yang efektif untuk meningkatkan skill, upgrading skill, meningkatkan produktivitas.
Memuat Komentar ...