Bali Tuan Rumah International Symposium Open and Distance Learning (ISODEL) 2018
LADUNI.ID I BALI - Sebagai wujud transformasi pendidikan memasuki revolusi industri keempat, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menyelenggarakan International Symposium On Open, Distance and E-Learning 2018 (ISODEL) mengangkat tema "Making Education 4.0 for Indonesia", 3-5 Desember 2018, di Bali.
“Indonesia telah meluncurkan rentcana pembangunan ekonomi nasional Making Indonesia 4.0. Untuk mengikuti perkembangan zaman tersebut, Kemendikbud membuat inisiatif dengan menyelenggarakan simposium internasional dengan tema Pendidikan 4.0. untuk Indonesia,” kata Mendikbud Muhadjir Effendy,
Dikatakan oleh Mendikbud dalam pembukaan simposium (03/12/2018)., "Kemendikbud melihat keberadaan Teknologi Infomasi Komunikasi (TIK) menjadi peluang dan tantangan. TIK menurut Mendikbud, membantu pekerjaan menjadi lebih efisien dan efektif, atau lebih mudah dan sederhana.
Menutup kesenjangan akses
“Peningkatan digitalisasi dan otomasi ini juga berdampak signifikan terhadap pendidikan dalam beberapa tahun terakhir,” tutur Mendikbud seperti dilansir dari berita pers Kemendikbud.
Dengan pendidikan 4.0 Kata Mendikbud, dapat menutup kesenjangan dalam penyediaan akses dan pendidikan berkualitas untuk populasi atau daerah terisolasi. Pemerintah telah menyediakan akses informasi, komunikasi, dan teknologi untuk meningkatkan kualitas pendidikan di daerah terpencil dan pedesaan melalui program Universal Service Obligation (USO) dan pelatihan rumah belajar ke guru di daerah. “Untuk melaksanakan program di atas, kami bermitra dengan Kemenkoinfo, dan juga dengan sektor swasta, dengan memberikan program yang disebut Bantuan TIK untuk Sekolah di Wilayah 3T. Hingga tahun ini, lebih dari 1.400 sekolah di daerah terpencil hampir di semua provinsi telah terhubung dengan akses internet,” terang Mendikbud.
Memuat Komentar ...