Gelar Kajian, Pergunu Depok Ajak Tebar Islam yang Ramah di Masyarakat

 
Gelar Kajian, Pergunu Depok Ajak Tebar Islam yang Ramah di Masyarakat

LADUNI.ID, Bogor - Departemen Pendidikan dan Dakwah PERGUNU (Persatuan Guru Nahdlatul Ulama) Kota Depok menggelar 'Kajian Dwi Mingguan' yang mengambil tema 'Peran Guru dan Penyuluh Agama dalam menjaga Kerukunan Umat Beragama'.

Acara yang didahului dengan sholat Ashar berjamaah itu bertempat di Aula Yayasan Ittihadul Islami, Kampung Citayam, Desa Ragajaya Bojonggede, Kabupaten Bogor. Hadir sejumlah narasumber dari berbagai instansi dan daerah yang berbeda.

Narasumber pertama ketua FKPAI Kota Depok, Ustadz Abdullah Hajar, mengatakan, visi kerukunan umat beragama adalah terwujudnya manusia yang beriman bertakwa.

"Yang mengetahui meyakini dan menikmati ajaran agama yang dianutnya," ujar  Abdullah dalam pemaparannya, Minggu, (16/12/2018).

Menurutnya pada saat yang sama manusia mengakui membiarkan, menghormati adanya keragaman keyakinan yang dianut orang lain. Kerukunan umat beragama tujuan mempelajari ajaran agama yang dianut orang lain sehingga dapat mengerti alasan pilihan lainnya.

"Melakukan intra dialog untuk menyadari bahwa pilihan terhadap agama muncul dari kesadaran," jelasnya.

Lebih lanjut kata dia, melakukan dialog menuju saling pengertian terhadap persamaan dan perbedaan agama, meningkatkan hubungan kerjasama kemanusiaan.

Sementara narasumber kedua, Ketua Pergunu Kota Depok, Ust Acep Fudholi menuturkan, mengikuti visi induknya (Nahdlatul Ulama) menjaga Islam yang ramah dan toleran.

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN