ITB Lakukan Pemetaan Udara Desa Cinangsi Cianjur
LADUNI.ID,BANDUNG, – Tim Institut Teknologi Bandung melakukan kegiatan pengabdian masyarakat di Desa Cinangsi, Cianjur. Kegiatan ini merupakan salah satu dari rangkaian Program Pengabdian kepada Masyarakat untuk Citarum Harum yang dikoordinasi oleh LPPM (Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat) ITB.
Dipimpin oleh Prof. Ketut Wikantika bentuk kontribusi Pengabdian Masyarakat yang diberikan adalah berbasis aspek geospasial. Tim ITB melakukan Pembuatan Peta Foto Udara di Desa Cinangsi Cianjur.
Menurut Ketua Kelompok Keilmuan Penginderaan Jauh dan Sains Informasi Geografis, Fakultas Ilmu dan Teknologi Kebumian, ITB itu sudah selayaknya desa manapun di seluruh Indonesia perlu menyusun peta desanya.
“Melalui peta foto udara ini kita dapat melihat secara lengkap aspek geografis, topografis, kependudukan serta aspek lainnya sehingga kita dapat mengetahui lokasi, kondisi, objek-objek serta status pembangunan desa secara komprehensif” ucap Ketut Wikantika
Lebih lanjut Ketut Wikantika mengatakan peta desa yang dihasilkan akan memberikan manfaat yang luas dalam jangka pendek maupun panjang. Dengan memetakan objek yang ada di desa tersebut, dapat diketahui berbagai informasi keruangan seperti kondisi daerah pertanian seperti sawah beserta status pertumbuhannya, kebun kelapa sawit, rumah penduduk beserta sebarannya, juga semua aset dan potensi desa tersebut. Hal ini kemudian dapat dijadikan sebagai referensi utama geospasial dalam pengembangan desa tersebut kedepannya.
Memuat Komentar ...