Rajin Olahraga untuk Atasi Hipertensi
LADUNI.ID,EDUKASI- Tekanan darah tinggi atau hipertensi adalah kondisi yang sering tidak menimbulkan gejala namun sebenarnya bisa berbahaya.
Meski mengatur pola makan dan obat-obatan bisa membantu menurunkan tekanan darah, namun kita juga mengendalikan penyakit ini dengan rutin berolahraga.
Berdasarkan riset yang diterbitkan dalam British Journal of Sports Medicine, olahraga hingga berkeringat dapat menurunkan tekanan darah tinggi. Bahkan, manfaatnya dianggap setara dengan obat dokter.
Penelitian itu dilakukan dengan mengumpulkan data dari 194 uji klinis yang berfokus pada obat-obatan untuk menurunkan tekanan darah sistolik atau angka teratas dalam bacaan tekanan darah.
Riset juga menggunakan 197 uji coba yang memasukan data tentang efek olahraga terstruktur seperti bersepeda, lari, berenang dan latihan kekuatan.
Setelah menganalisis data, para peneliti menemukan tekanan darah lebih rendah pada mereka yang menggunakan obat antihipertensi daripada mereka yang berolahraga.
Tetapi, ketika periset membatasi analisis hanya pada orang-orang dengan tekanan darah tinggi, hasilnya sangat berbeda.
Dalam hal ini olahraga tampaknya sama efektifnya dengan kebanyakan obat hipertensi.
Olahraga telah lama dianggap sebagai salah satu cara terbaik untuk membantu menurunkan tekanan darah. Ini terjadi karena olahraga dapat meningkatkan kekuatan dan efisiensi jantung.
Memuat Komentar ...