Kemenag Aceh Gelar Doa Bersama
LADUNI.ID | BANDA ACEH - Menutup seluruh rangkaian kegiatan peringatan Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama ke 73, sebagai bentuk rasa syukur, Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh melaksanakan doa bersama, zikir dan Muhasabah yang dipusatkan di lapangan Volly Kanwil, Banda Aceh, Senin (7/1).
Kegiatan tersebut dihadiri Kakanwil Kemenag Aceh, Drs H M Daud Pakeh juga dihadiri, Walikota Banda Aceh, H Aminullah Usman, SE Ak MM, Kabag TU, H Saifuddin SE, Para Kabid dan Pembimas Kanwil, Kakankemenag Banda Aceh, Kepala BDK, Kepala UPTD Asrama Haji dan seluruh Karyawan/i Kanwil serta Kankemenag Banda Aceh.
Dalam sambutannya Kakanwil mengajak Aparatur Sipil Negara (ASN) Kemenag Aceh untuk lebih meningkatkan kinerja pada tahun 2019.
"Jangan merugi, untuk itu jadikan hari ini lebih baik dari kemarin, mari kita tingkatkan kinerja dan pelayanan lebih baik di tahun 2019 ini," ajak Daud Pakeh.
Menurut Daud Pakeh, peningkatan kualitas kerja dalam segala hal perlu dilakukan, "Kita tidak mungkin bergerak sendiri, dan memperoleh keberhasilan sendiri, karenanya membangun ukhwah dan silaturrahmi dengan jajaran terkait dan lintas sektoral semakin hari kita tingkatkan dan perkuat," ucapnya.
Selain itu, ia menyampaikan terimakasih kepada panitia dan semua pihak yang telah menyukseskan serangkaian kegiatan HAB ke 73 di Aceh, secara khusus kepada Insan Pers yang telah mendukung kesuksesan HAB di Aceh.
Memuat Komentar ...