Info Harian Laduni.ID: 20 Desember 2023

 
Info Harian Laduni.ID: 20 Desember 2023

Laduni.ID, Jakarta – Hari ini Rabu, 20 Desember 2023 bertepatan dengan hari wafat KH. Modjo Surakarta

KH. Modjo Surakarta

KH. Modjo lahir pada tahun 1792 M. (ada pula yang menyebut 1782) di Desa Mojo, Pajang, dekat Delanggu, Surakarta, dengan nama Bagus Halifah. Beliau merupakan putra dari pasangan KH. Iman Abdul Ngarif, adalah seorang ulama terkenal yang dianugerahi tanah Perdikan di Desa Baderan dan Mojo, Pajang dengan Raden Ayu Mursilah, adalah adik perempuan Sultan Hamengku Buwono III dan masih bersaudara sepupu dengan Pangeran Diponegoro.

KH. Modjo kemudian mewarisi kedua Desa Perdikan tersebut dari ayahnya, termasuk pesantren, sehingga kemudian dikenal dengan nama salah satu desa ini.

Kyai Modjo tumbuh dan berkembang dalam lingkungan keluarga besar pesantren dan komunitas santri yang sangat disegani di Kraton Surakarta maupun Yogyakarta. Banyak putra-putri bangsawan Solo yang nyantri di pesantren milik ayahnya.

Ketika Perang Jawa berkecamuk, KH. Modjo mendukung sepenuhnya, termasuk memobilisasi para sanak keluarga dan sebagian besar pengikutnya di Pajang. Kontribusi KH. Modjo dalam peperangan sangatlah besar. Seorang mata-mata berkulit Jawa dikirim khusus oleh Belanda untuk mengetahui rahasia kesuksesan pasukan Diponegoro dalam beberpa pertempuran.

Temuan mata-mata Kompeni yang menyusup ke dalam pasukan Diponegoro itu sangatlah mengejutkan: rahasia kekuatan Diponegoro ada pada diri seorang kyai pesantren bernama KH. Modjo, pemikir stategis dan jenderal perang gerilya Diponegoro, yang selevel Napoleon, Mao Tse Tung dan Che Guevara.

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN