Info Harian Laduni.ID: 20 Februari 2024

 
Info Harian Laduni.ID: 20 Februari 2024

Laduni.ID, Jakarta – Hari ini Selasa, 20 Februari 2024 bertepatan dengan hari lahir KH. Mohammad Sholeh

KH. Mohammad Sholeh
KH. Mohammad Sholeh adalah putra kedua dari sembilan bersaudara yang lahir dari pasangan Syarqowi bin Syuro dan ibu Kuning. Beliau dilahirkan pada 20 Februari 1902.

Pada tanggal 20 Januari 1934, istri KH. Mohammad Sholeh , Nyai Rohimah wafat di Desa Talun dan dimakamkan di Dusun Sedayu, Kabupaten Gresik. Saat itu anak keduanya Anisah baru berumur 16 bulan. Beberapa tahun setelah ditinggal wafat istrinya, KH. Mohammad Sholeh menikah lagi dengan Nyai Mukhlisoh (janda KH. Mahbub), ibu dari H. Badawi Jombang.

KH. Mohammad Sholeh wafat pada 26 Juni 1992, jenazah beliau dimakamkan di pemakaman keluarga besar Pondok Pesantren Attanwir.

Pada tahun 1914, KH. Mohammad Sholeh belajar pada Kyai Umar yang pada waktu itu menjabat sebagai naib di Sumberrejo. Tahun berikutnya 1915, beliau meneruskan belajarnya di Pondok Pesantren Kendal Dander yang diasuh Kyai Basyir dan Kyai Abu Dzarrin, selama 8 bulan.

Pada tahun 1916, beliau pindah ke Madrasatul ‘Ulum di Bojonegoro selama 4 tahun, di kawasan masjid besar. Di situ beliau diasuh Kyai Basyir Kendal yang waktu itu harus pindah ke Bojonegoro karena diangkat menjadi penghulu hakim oleh Pemerintah.

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN