Profil
Pesantren At Taslim berdiri dari tahun 2006, di mana KH. Agus Malik, atau biasa di sebut mama Citiis, saat itu dihadapkan pada kondisi daerah yang sedang dalam krisis aqidah, ekonomi, dan pendidikan. Beliaunya diminta menetap di wilayah Citiis oleh gurunya, Ajengan KH. Asep Sholihin bin KH. Mama Citiwu (KH. Komarudin) dari Pesantren At Taslim Ula di Ciwedey.
Pesantren At Taslim berlokasi di Desa Citiis, Kelurahan Warnasari, Kecamatan Pangalengan, RT 03 RW. 10, Kabupaten Bandung, Jawa Barat yang berjarak 2 jam perjalanan dari Baleendah Bandung ke arah paling selatan, di mana pesantren ini posisinya, hanya dibatasi oleh bukit untuk masuk ke wilayah lainnya yakni Ciwidey kabupaten Bandung.
Pesantren At Taslim merupakan Pesantren yang unik, di mana peran pendirinya sangat kental dengan peran pesantren sebagai Soko guru cahaya ilmu, yang mengandalkan sikap ketulusan dan konsisten memerangi kebodohan dengan memberikan pendidikan gratis untuk setiap jenjang pendidikan yang ada di sana, baik dari mulai tingkat Raudhatul Athfal (RA), Madrasah Ibtidaiyah (MI), Madrasah Tsanawiyah (MTs), dan SMA.
Pendiri dan Pengasuh
KH. Agus Malik
Pendidikan
Unit Pendidikan
- RA
- MI
- MTs
- SMA
- TPQ
- Madrasah Diniyah
- Takhasus Ad-Diny
Memuat Komentar ...