Info Harian Laduni.ID: 06 Juni 2024

 
Info Harian Laduni.ID: 06 Juni 2024

Laduni.ID, Jakarta - Sebagai pengingat kita semua, hari ini Kamis wage, 06 Juni 2024 bertepatan dengan hari lahir H. Muhammad Laily Mansur, KH. Muhammad Afif Zubaidi, Abah Syekh Muhammad Saeful Anwar Zuhri Rosyid, RKH. Muhammad Syamsul Arifin dan wafatnya KH. Ali Imron bin KH. Muhammad Faqih, dan KH. Juwaini bin Nuh bin Abdurrohman bin Tuba bin Husain.

H. Muhammad Laily Mansur, lahir pada 6 Juni 1937, berasal dari Desa Pematang Benteng Alabio, Hulu Sungai Utara, Kalimantan Selatan. Beliau adalah putra bungsu dari tujuh bersaudara, dari ayah yang terkenal sebagai ulama di Alabio.

Setelah menyelesaikan pendidikan di Mesir pada tahun 1967, beliau kembali ke kampung halaman dan menikah dengan Siti Asiah, puteri seorang ulama terkemuka di Kabupaten Hulu Sungai Utara. Dari pernikahannya, memiliki enam orang anak.

Pada tanggal 4 Agustus 1988, H. Laily Mansur meninggal dunia dan dimakamkan di Banjarbaru.
Pendidikan dan perjalanan karier Laily Mansur mencerminkan semangat dan ketekunan luar biasa dalam menuntut ilmu serta kontribusinya yang besar dalam bidang pendidikan dan agama.

Berawal dari keluarga sederhana, Laily tidak pernah surut dalam mengejar ilmu. Dengan dukungan keluarga dan masyarakat sekitar, beliau menyelesaikan pendidikan formalnya di Mesir dan Indonesia. Pada tahun 1962, beliau meraih gelar Lission of Philosofi (L.Ph) dari Universitas Al-Azhar, Mesir.

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN