Info Harian Laduni.ID: 20 Juni 2024

 
Info Harian Laduni.ID: 20 Juni 2024

Laduni.ID, Jakarta - Sebagai pengingat kita semua, hari ini Kamis pon, 20 Juni 2024 bertepatan dengan hari lahir KH. Majid Kamil Maimoen Zubair, KH. Abdul Djalil Mustaqim dan wafatnya KH. Noor Ahmad, KH. Tubagus Achmad Chatib.

KH. Majid Kamil Maimoen Zubair, yang akrab disapa Gus Kamil, lahir pada tanggal 20 Juni 1971 di Desa Karangmangu, Kecamatan Sarang, Kabupaten Rembang, putra dari KH. Maimoen Zubair dan Nyai Hj. Masthi'ah binti KH. Idris, yang berasal dari Cepu, Blora.

Pada Minggu, 12 Juli 2020, sekitar pukul 19.50 WIB, Gus Kamil wafatl dunia di RSUD dr R Soetrasno Rembang pada usia 49 tahun. Sebelum wafat, Gus Kamil sempat bermimpi menyusul ayahnya, KH. Maimoen Zubair, yang telah wafat di Mekkah pada 6 Agustus 2019. Dalam mimpinya, Gus Kamil merasa dipersiapkan untuk berangkat haji, meskipun beliau tidak berencana untuk itu.

Semua persiapan seperti paspor dan visa berjalan lancar, seakan-akan ada kekuatan yang membantunya. Mimpi ini menjadi tanda bahwa Gus Kamil telah dipersiapkan untuk mengikuti jejak ayahnya ke tanah suci, meninggalkan dunia dengan persiapan rohani dan jasmani. Wafatnya Gus Kamil meninggalkan duka mendalam bagi keluarga dan pengikutnya.

Masa kecil Gus Kamil diisi dengan pendidikan agama yang ketat di Madrasah Ghazaliyah Syafi'iyyah (MGS). Setelah lulus pada tahun 1992, beliau melanjutkan studinya di Ma'had Darut Tauhid di Makkah Al Mukarromah, di mana ia belajar di bawah bimbingan Sayyid Muhammad. Di sana, Gus Kamil mempelajari berbagai disiplin ilmu agama melalui metode klasikal dan sorogan, yang membekalinya dengan pengetahuan mendalam.

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN