Hari Gizi Nasional, Ahli Beberkan Kiat Hidup Sehat Ala Anak Kost
LADUNI.ID,KESEHATAN - Setiap tanggal 25 Januari, kita memperingati Hari Gizi Nasional dan tahun ini adalah peringatan ke-59.
Di era modern dan serba teknologi seperti saat ini, Kemenkes RI merayakan Hari Gizi Nasional dengan melakukan siaran Instagram Live di akun @kemenkes_ri, bersama ahli gizi Dr. dr. Tan Shot Yen, M. Hum.
Selama setengah jam, dokter Tan berbagi beragam informasi tentang gizi, nutrisi, dan kesehatan para milenials.
Salah satunya, ia memberi saran tentang menu sehat dan murah ala anak kost, termasuk bagaimana mengelola makanan bergizi meski jauh dari orangtua.
Namun sebelum kita membahas serba serbi menu sehat ala anak kost, dokter Tan terlebih dulu menjelaskan makna sehat sebenarnya.
"Sehat menurut WHO itu engga cuma badannya yang sehat, tapi jiwa raga sehat, ekonomi sehat, budaya sehat, punya gaya hidup yang sehat. Jadi sehat itu enggak bisa dipandang dari satu sisi saja," kata Tan dalam siarang langsungnya.
Gizi seimbang
Untuk memenuhi badan yang sehat, salah satu yang terpenting adalah gizi seimbang.
Kalau dulu kita mendengar istilah "empat sehat lima sempurna", Tan mengatakan saat ini istilah tersebut sudah tidak berlaku.
"Susu itu bukan penyempurna, tetapi bagian dari gizi seimbang," katanya.
Memuat Komentar ...