Usamah Al-Madny: Remaja Masjid Sosok Agen Strategis Pemberdayaan Umat

 
Usamah Al-Madny: Remaja Masjid Sosok Agen Strategis Pemberdayaan Umat

 

LADUNI.ID,ACEH– Kepala Dinas Pendidikan Dayah Aceh Usamah El-Madny S.Ag MM mewakili Plt Gubernur Aceh Ir H Nova Iriansyah MT dalam acara Pelantikan Dewan Pengurus Wilayah BKPRMI Aceh periode 2018-2022 Sabtu (16/2) di Asrama Haji, Banda Aceh.

Ketua Umum DPP BKPRMI H Said Aldi Al-Idrus SE dalam sambutannya secara tegas menyampaikan bahwa selain memakmurkan mesjid, tugas terberat BKPRMI adalah menghalau Pemuda-Pemudi Islam dari jeratan bahaya Narkoba, sekarang sangat banyak tingkah polah mafia Narkoba yang memberikan Narkoba-narkoba Murah kepada Pemuda Islam, agar pikirannya hancur, sarafnya hancur.

Selain itu, bahaya-bahaya Misionaris juga tidak kalah maksifnya dalam mempengaruhi generasi-generasi Muda Islam, berbagai cara ditempuh agar Misionaris itu sukses adanya. Untuk itu, kepada setiap Pemuda-pemuda Mesjid agar bermawas diri, hidupkan dan makmurkan mesjid, di Mesjid ide dan gagasan Pemuda Islam dikembangkan, ujar Said Aldi.

Kepala Dinas Pendidikan Dayah Aceh Usamah El-Madny dalam sambutannya mengatakan Mesjid bukan hanya tempat menjalankan ibadah kepada Allah SWT, tapi juga tempat dimana para penceramah atau alim ulama memberikan nasehat-nasehat kepada kaum muslimin mengenai berbagai masalah yang dihadapi. Alangkah banyak fungsi mesjid, tak bisa dipungkiri bahwa mesjid juga menjadi sumber peradaban Islam, ujar Usamah.

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN