Jangkau Kepulauan, Pemkab Sumenep Luncurkan Perpustakaan Digital
LADUNI.id, Sumenep - Memasuki era digital, minat membaca masyarakat harus terus ditingkatkan. Sebab, membaca adalah kunci utama membuka jendela dunia.
Sebagai langkah menuju Sumenep Smart city di era digital dan daerah yang terdiri dari berbagai pulau, Pemerintah Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, terus melakukan inovasi untuk meningkatkan minat baca masyarakat, salah satunya melalui Dinas Perpustakaan dan Kearsipan meluncurkan aplikasi perpustakaan digital (isumenep).
Berdasarkan data kunjungan ke perpustakaan dan kearsipan tahun 2018, sebanyak 29.162 orang dengan rata-rata per bulan 2.340 orang, sedangkan jumlah buku koleksi sebanyak 70.980 eksemplar dengan 23.459 judul buku.
Maka dengan hadirnya Perpustakaan Digital, optimis angka kunjungan bertambah.
"Aplikasi perpustakaan digital memang harus dilakukan mengingat geografis Kabupaten Sumenep terdiri dari daratan dan kepulauan. Dengan aplikasi itu, diharapkan masyarakat gemar membaca buku," ujar Sekretaris Daerah Kabupaten Sumenep, Ir. Edy Rasiyadi, M.Si.
Menurut mantan Kepala Dinas PU Bina Marga itu, warga yang ada di wilayah kecamatan kepulauan, dengan aplikasi tersebut tidak harus mengunjungi perpustakaan daerah untuk mendapatkan buku bacaan.
“Hingga kini pelayanan perpustakaan daerah belum menjangkau ke kecamatan kepulauan, sehingga kami ingin memberikan kemudahan melalui aplikasi perpustakaan digital, terutama yang berada di kecamatan kepulauan Sumenep,” tandasnya.
Memuat Komentar ...