Tabligh Akbar Gus Muwafiq di Singkawang SUkses

 
Tabligh Akbar Gus Muwafiq di Singkawang SUkses

LADuNI.ID, SINGKAWANG - Tabligh akbar dan shalawat bersama dengan tema 'Merajut Persatuan Merawat Kebhinekaan' yang digelar di halaman Kantor Walikota Singkawang Kalbar, Rabu, 6/3  berlangsung sukses. 

Kegiatan ini dihadiri berbagai elemen masyarakat mulai dari masyarakat Kota Singkawang, Bengkayang, Sambas, Mempawah, Landak, Kubu raya, Potianak dan beberapa kabupaten lain.

Menariknya, acara ini tak hanya dihadiri kaum muslimin saja yang hadir. 

Kaum nonmuslim juga hadir meramaikan kegiatan tabligh akbar ini. 

Masyarakat Singkawang sangat antusias menyambut kedatangan Gus Muwafiq dan Habib Abdullah Ridho Bin Yahya.

Kedatangan Gus Muwafiq dan Habib Ridho Bin Yahya di halaman Kantor Walikota Singkawang di dampingi langsung oleh Tjhai Chui Mie, Walikota Singkawang dan Kapolda Kalbar Irjen. Pol. Drs. Didi Haryono, S.H., M.H. 

Ketua Cabang PMII Kota Singkawang Irma Suryani berharap kegiatan ini dapat menjalin persatuan dan kebersamaan warga Singkawang.

"Harapan saya kegiatan ini akan selalu diadakan suapaya tetap meningkatkan kecintaan kita terhadap bangsa melalui tausyiah para ulama serta mempererat jalinan silaturahmi antar warga," tutur Irma Suryani.

Terlebih, lanjut Irma, tausiah yang disampaikan Gus Muwafiq mampu menyemangati warga untuk menjaga keutuhan NKRI.

Tabligh akbar dan shalawat bersama dengan tema 'Merajut Persatuan Merawat Kebhinekaan' di Singkawang Kalbar berkangsung hingga jam 23.00 wib.(Bayu)

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN