Afrika Selatan Kini Revisi Hubungan Diplomatik dengan Israel

 
Afrika Selatan Kini Revisi Hubungan Diplomatik dengan Israel

LADUNI.ID, Jakarta - Sebagai bentuk dukungan terhadap rakyat Palestina, Pemerintah Afrika Selatan dikabarkan akan mengkaji ulang hubungan politik dengan Rezim Zionis.

Hal ini seperti dilaporkan oleh kantor berita Anadolu, Jumat (8/3) kemarin. Dalam lapran tersebut ketua parlemen Afrika Selatan mengumumkan, negaranya telah mengurangi tingkat hubungan diplomatik dengan Tel Aviv.

Lebih jauh, mengenai motif langkah Pretoria ini, petinggi Afrika Selatan tersebut menyatakan, serangan-serangan Rezim Zionis ke warga Palestina di Tanah Pendudukan dan Gaza adalah penyebab diambilnya keputusan ini.

Sementara itu, seperti dilansir dari kantor berita Palestina, SAFA, Cyril Ramaphosa (presiden Afrika Selatan) mengatakan bahwa negaranya mendukung rakyat Palestina untuk menentukan nasib mereka sendiri.

Dalam lansiran tersebut, Ramaphosa mengaku, keputusan untuk mengurangi tingkat hubungan diplomatik di kedubes Afrika Selatan di Israel berdasarkan kesepakatan di rapat Partai Kongres Nasional tahun lalu.

Kendati begitu, Ramaphosa menyatakan, negaranya masih mengakui “hak kedaulatan Israel” di Tanah Pendudukan.

Ramaphosa juga mengatakan bahwa, kebijakan negaranya didasari kekhawatiran atas berlanjutnya pelanggaran hak-hak warga Palestina dan penolakan Rezim Zionis untuk melakukan perundingan guna meraih solusi damai demi mengakhiri konflik.

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN