DPKS Turba Gelar Workshop Demi Penguatan Komite Sekolah
LADUNI.id, Sumenep - Dewan Pendidikan Kabupaten Sumenep (DPKS) kembali melaksanakan kegiatan turun ke bawah (turba) ke sejumlah sekolah dengan menggelar Workshop Penguatan Komite Sekolah yang ada di wilayah Kabupaten Sumenep sebagai upaya melakukan penguatan Komite Sekolah.
Komisi 2 Bidang Sarana dan Prasarana DPKS, Dr. Musleh Wahid, M.Pd.I mengungkapkan, untuk tahun 2019 ini, DPKS fokus melakukan kegiatan penguatan Komite Sekolah dan pelaksanaannya dilakukan secara bertahap.
“Kegiatan penguatan Komite Sekolah kami laksanakan di tiga titik dengan tiga tim dari Dewan Pendidikan, yaitu wilayah Batang-batang-Batuputih, Bluto-Pragaan, dan Dasuk-Rubaru,” ungkap Musleh Wahid pada Workhsop Penguatan Komite Sekolah untuk wilayah Kecamatan Batuputih-Batang-batang, Senin (01/04/2019).
Menurutnya, setiap titik melibatkan enam puluh orang peserta, baik dari Kepala Sekolah maupun Komite Sekolah. Bahkan, menurut Musleh, kegiatan ini dilaksanakan untuk membangkitkan kembali Komite Sekolah, agar dapat berperan sebagaimana mestinya sesuai dengan amanat peraturan yang ada.
Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kerja Sama Institut Dirosat Islamiyah Al-Amien (IDIA) Prenduan ini menegaskan, jika saat ini waktunya potensi Komite Sekolah ini dibangkitkan sesuai khitahnya sebagai elemen penting di sekolah, apalagi keberadaannya sangat kuat secara hukum, sehingga kemajuan sekolah akan menjadi nyata, karena Komite Sekolah merupakan bentuk nyata partisipasi masyarakat di dalam tubuh sekolah.
Memuat Komentar ...