Penjelasan QS Al Kahfi , As Syu'Aro, dan An Nur
PERTANYAAN
Asslamu'alaikum. Ada yang mau bantu kasih penjelasan/Tafsir QS. Al-Kahfi : ayat 46, As-Syu'aro 18, An-Nur 59 ?
JAWABAN
Wa'alaikum salam Wr Wb
- QS: Al-Kahfi Ayat: 46
الْمَالُ وَالْبَنُونَ زِينَةُ الْحَيَاةِ الدُّنْيَا ۖ وَالْبَاقِيَاتُ الصَّالِحَاتُ خَيْرٌ عِنْدَ رَبِّكَ ثَوَابًا وَخَيْرٌ أَمَلًا
Artinya : Harta dan anak-anak adalah perhiasan kehidupan dunia tetapi amalan-amalan yang kekal lagi saleh adalah lebih baik pahalanya di sisi Tuhanmu serta lebih baik untuk menjadi harapan.
___________________________________________
Al-maal dalam bahasa arab adalah sesuatu yang dimiliki oleh manusia baik berupa uang, barang-barang property ataupun hewan ternak dll.
Sedangkan Az-ziinah merupakan kata masdar (dari kata kerja zanaa yaznii yang berarti berhias). Maksud kata ziinah dalam ayat ini adalah segala sesuatu yang mempunyai daya tarik dan nilai lebih dimata manusia (Perhiasan). Dengan mengerti bahwa maksud dari kata pada ayat diatas : Harta dan Anak-anak adalah perhiasan dimana Manusia bisa mengambilnya sebagai perhiasan kehidupan duniawi dan saling berlomba-lomba dengan yang lainnya.
Di dalam ayat tersebut harta dan anak-anak disebutkan sebagai perhiasan karena (sebagaimana yang disebutkan oleh Imam Al-Qurthubi) harta mempunyai keindahan estetika dan manfaat yang bisa diambil oleh manusia, sedangkan anak-anak adalah sebagai kekuatan batin bagi keluaraga dan juga mempunyai manfaat yang bisa diambil.
Memuat Komentar ...