Dahsyatnya Fadhilah di Balik Zikir Ini

 
Dahsyatnya Fadhilah di Balik Zikir Ini

LADUNI.ID, HIKMAH- Dalam hidup ini kita dianjurkan untuk memperbanyak berzikir sebagai salah satu  jalan pintas atau jalan termudah untuk mendekatkan diri kepada Allah. Realisasi zikir itu tidak terbatas oleh ruang dan waktu. Setiap saat kita bisa melakukannya. Bukan hanya setelah shalat fardhu bahkan saat menunggu maupun di sela-sela aktivitas kerja kita bisa berzikir.

Esensi zikir itu merupakan untuk  mengingat Allah setiap saat. Bukan hanya komat-kamit membaca serangkaian kata-kata dalam bahasa Arab tapi hendaknya harus mengerti arti atau maknanya. Zikir yang terbaik adalah yang mengagungkan Allah seperti Asmaul Husna. Kita mengenal ada 99 nama yang dimiliki Allah yang intinya mengagungkan dan membesarkan namaNya.

 

Diantara sekian banyaknya Asmaul Husna diantaranya adalah Ya Fattah dan Ya Razzaq. Sangat banyak kelebihan dari mengamalkan kedua zikir ini sebagaimana diutarakan oleh para masyaikh dan ahlimakrifat.

Zikir Al Fattah

Zikir Al-fatah bermakna pembuka. Jika diamalkan secara rutin bisa membuka rezeki, membuka jodoh, membuka jalan usaha, membuka pikiran yang tertutup, membuka langit, membuka ampunan. Apa saja yang terasa tertutup dan kita ingin membukanya dengan izin Allah maka zikir mengulang-ulang nama Allah Ya Fattah bisa dilakukan. Dapat dirincikan kelebihan tersebut: pertama, mereka yang belum punya jodoh, zikir ini berarti memohon agar dibukakan jodohnya, dipertemukan dengan orang tepat dan bisa membimbing dan dibimbingnya menuju jalan Allah. Kedua, mereka yang belum punya anak, zikir ini berarti memohon agar diberi kesempatan memiliki buah hati dari rahim sendiri.

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN