Tafsir "UDKHULU FI AS-SILMI KAAFFAH

 
Tafsir

LADUNI.ID - Ada satu ayat suci al-Quran yang belakangan sangat populer dan terus disosialisasikan dengan penuh semangat oleh sebagian umat. Ia adalah :

يا ايها الذين امنوا ادخلوا فى السلم كافة. ولا تتبعوا خطوات الشيطان انه لكم عدو مبين

Banyak ahlu tafsir menerjemahkan dan menafsirkan begini :

"hai orang-orang yang beriman masuklah kalian ke dalam agama Islam secara kaffah (menyeluruh/total). Janganlah kalian mengikuti langkah-langkah setan. Sesungguhnya setan itu musuh nyata kalian".

Kata "as-Silm" di situ dimaknai sebagai "Islam".

Imam Ibnu Katsir mengutip penafsiran dari Ibnu ‘Abbas, Mujahid, Thawus, adh-Dhahhak, ‘Ikrimah, Qatadah, as-Sudi dan Ibnu Zaid bahwa arti "as-Silmi" adalah Islam. Sementara, Adh-Dhahhak, Ibnu ‘Abbas, Abu al-‘Aliyah dan ar-Rabi’ ibn Anas menafsirkan kata (السلم) dengan keta’atan (الطاعة).

Fakhruddin al-Razi, penafsir besar, mengkritik tafsir ini (masuk Islam). Ini menurutnya problematik, karena orang-orang yang beriman itu adalah orang-orang Islam. Wong sudah beriman kok disuruh masuk Islam. 
Ini tidak boleh terjadi. Maka perlu dicari tafsir lain. Katanya:

في الآية إشكال ، وهو أن كثيرا من المفسرين حملوا السلم على الإسلام ، فيصير تقدير الآية : يا أيها الذين آمنوا ادخلوا في الإسلام ، والإيمان هو الإسلام ، ومعلوم أن ذلك غير جائز ، ولأجل هذا السؤال ذكر المفسرون وجوها في تأويل هذه الآية

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN