Indahnya Qiamul Lail Ramadhan Bersama Shalat Tarawih
LADUNI.ID, KOLOM-Ramadhan sebagai sosok”tamu agung” yang telah lama dinantikan, akhirnya bisa menyapa kita sampai hari ini dan kitapun dengan segenap kemampuan dan usaha dapat menyambut dan memuliakannya dengan menjalankan berbagai ibadah di bulan Ramadhan.
Banyak kelebihan yang dianugerakan oleh Allah SWT kepada umat nabi Muhammad dan tidak ternilai harganya bahkan dibandingkan dengan umat sebelumnya.
Banyak hadist yang menjelaskan tentang kelebihannya. Disebutkan dari Abu Hurairah r.a., dari Nabi Muhammad SAW beliau bersabdanya: "Apabila bermula malam yang pertama dari bulan Ramadhan, menyerulah malaikat, katanya: "Wahai orang-orang yang mahukan kebaikan! Tampillah mengerjakannya dan wahai orang-orang yang hendak melakukan kejahatan! Berhentilah dari meneruskannya; (ketahuilah), Allah Taala banyak membebaskan orang-orang yang dijanjikan dengan neraka - daripada memasukinya". Seruan dan keampunan yang demikian, diberikan pada tiap-tiap malam (dalam bulan Ramadhan)." (HR. Tirmizi dan Nasa'i).
Dalam kesempatan yang lain dari 'Uqail dari Ibnu Syihab, katanya :
"Aku telah diberitahu oleh ibnu Abi Anas ketua dari kabilah Taimi mengatakan bahawasanya ayahnya memberitahukan kepadanya bahawa Abu Hurairah r.a. berkata : "Rasulullah SAW. berkata :"Apabila masuk bulan Ramadhan, maka dibukakan pintu-pintu langit dan ditutup pintu-pintu neraka Jahanam, dan dirantai semua syaitan." (HR. Bukhari).
Memuat Komentar ...