5 Langkah Bijak untuk Anda yang Terjebak Macet di Jalan saat Puasa
LADUNI.ID, Jakarta - Kemacetan merupakan suatu hal yang sering terjadi terutama bagi anada yang tinggal di perkotaan. Biasanya,Kemacetan umum terjadi di sore hari ketika waktu menjelang berbuka puasa. Apabila kita terjebak setiap harinya, maka ini adalah kondisi yang paling membosankan, terlebih dibulan puasa. Namun , anda harus berusaha menjaga "mood", supaya tetap semangat hingga waktu berbuka puasa tiba.
Oleh karena itu, bagi anda yang terjebak macet di jalansaat berpuasa ada baiknya jika melakukan beberapa hal berikut ini untuk menjaga 'mood' anda.
1. Jagalah emosi
Biasanya, kemacetan sering terjadi di waktu sore menjelang berbuka puasa. Kondisi ini cukup mengganggu di mana setiap pengendara buru-buru dan saling mendahului untuk segera sampai di rumah dan berbuka bersama keluarga. Namun, anda harus tetap sabar dan tetap tenang dalam menjaga emosi serta selalu berfikir positif.
2. Tetap tenang dan melafalkan ayat suci Al-qur'an
Alangkah baiknya jika anda melafalkan ayat suci Alquran atau berdzikir agar jiwa anda terasa tenang terus selama dalam perjalanan. Hal ini tentunya akan bernilai ibadah dan mendapat pahala disisi Allah SWT, dari pada anda harus marah-marah yang justru mengurangi energi.
3. Siapkan musik Isalami kesukaan anda
Sebaiknya sediakan musik Islami dan nyalakan di saat kemacetan melanda anda. Selain itu, anda juga bisa mendengarkan musik lainnya dari siaran radio.
Memuat Komentar ...