Ini Warna Koper CJH Tahun 2019
LADUNI.ID,ACEH-Menjelang keberangkatan jamaah haji, salah satu logistik yang terpenting berupa koper,jika tahun lalu, warna koper dan paket di dalamnya hijau, maka musim haji ini oranye (kuning jeruk).
Demikian disampaikan Kabid PHU Kanwil Kemenag Aceh H Samhudi SSi, Sabtu, (11/5/2019. Menurutnya, bersama koper besar, tas tentengan/troli, tas transpor dan booklet, dalam 278 kotak itu, diantar bus dari perusahaan Huda Rachma Grupindo Tangerang Selatan Provinsi Banten.
Sementara itu, Kakanwil Kemenag Aceh Drs HM Daud Pakeh melalui Kabid PHU, jelaskan bahwa satu kloter jemaah terbagi menjadi 9 atau 10 rombongan. Masing-masing rombongan dipimpin oleh Ketua Rombongan (Karom). Setiap rombongan beranggotakan sekitar 40 orang yang terbagi dalam empat regu dan dipimpin Ketua Regu (Karu).
Sebutnya, sebagaimana disampaikan Dirjen PHU Prof Dr H Nizar Ali MA bahwa paspor dan koper jamaah tahun ini akan diberi tanda warna. Setiap rombongan jamaah dalam satu kloter akan menggunakan tanda warna yang berbeda.
Menurutnya, pemberian tanda warna ini ditujukan memudahkan identifikasi, baik bagi jamaah itu sendiri, ketua regu dan ketua rombongan, maupun petugas kloter dan petugas Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi. Tanda warna itu akan ditempel pada paspor dan tas koper setiap jamaah.
Memuat Komentar ...